Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat berbasis “Bina Untuk Desa Kabupaten Kepulauan Selayar” dilaksanakan selama 10 hari secara langsung pada tanggal 1-10 Agustus 2023 yang bertempat di Kelurahan Putabangun Kecamatan Bontoharu Kabupaten Kepulauan Selayar dengan jumlah peserta sebanyak 80 orang, 10 hari dilaksanakan dalam bentuk pengabdian dan seminar pendidikan. Dalam kegiatan ini dihadiri oleh masyarakat dan peserta didik.
Panitia pelaksana dalam kegiatan ini sebanyak 12 orang yang berasal dari unsur pimpinan, dosen, dan mahasiswa Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI). Panitia yang terlibat diantaranya M. Mirza Fatahullah, M. Pd., sekaligus ketua panitia, Prof. Dr. Muhammad Yaumi, M.Hum.,M.A., Dr. Umar Sulaiman, M.Pd., dan Dr. Andi Halimah, M.Pd. selaku pakar/ahli, serta 5 orang mahasiswa PGMI. Kegiatan Bina untuk Desa Error! Hyperlink reference not valid.merupakan aktivitas yang melibatkan pengalaman praktis, pembelajaran akademik, sosial dan keterlibatan masyarakat.
Setelah kegiatan ini dilaksanakan, Setelah mengikuti kegiatan ini diharapkan terus melanjutkan praktek-praktek yang telah dipelajari dan memperkuat hubungan antar warga dan jaga kerjasama dengan pemerintah daerah. Harapan penyelenggara kegiatan, “Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan dampak yang positif bagi masyarakat dan semoga program tersebut memberikan kesan yang baik untuk masyarakat.”